Seuntai Nasehat Untuk Wanita

Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh..


SEUNTAI NASEHAT UNTUK WANITA

~ Jadilah wanita yang penyayang & lembut dan janganlah menjadi wanita yang kasar dan keras.

~ Jadilah wanita yang berjawah berseri & selalu tersenyum dan janganlah menjadi wanita yang bermuka masam dan selalu cemberut.

~ Jadilah wanita yang bijaksana & sabar dan janganlah menjadi wanita yang plin-plan dan temperamental.

~ Jadilah seorang ibu yang menghangatkan dan janganlah menjadi wanita yang dingin hingga di jauhi.

~ Jadilah wanita yang dicintai dan di rindukan dan jangan menjadi wanita yang lalai dan di lalaikan.

~ Jadilah wanita mukminah dan bersyukur dan jangan menjadi wanita yang kafir dan kufur.

~ Jadilah wanita pencemburu yang di cintai dan jangan menjadi wanita pencemburu yang menghancurkan.

~ Jadilah wanita pengatur rumah tangga yang qana'ah dan jangan menjadi wanita yang mubadzir.

~ Jadilah sahabat wanita yang di cintai dan jangan menjadi musuh yang di benci.

~ Jadilah wanita yang pendiam dan lemah lembut dan jangan menjadi wanita yang cerewet dan kasar.

~ Jadilah wanita seperti Khadijah r.a,Zainab r.a dan Aisyah r.a dan jangan menjadi seperti istri Nabi Luth dan istri Nabi Nuh.

~ Jadilah wanita seperti wanita yang ALLAH suka melihatnya dan janganlah menjadi wanita seperti wanita yang setan suka melihatnya dan menertawakannya.

Semoga Kita tetap istiqamah di jalan ALLAH SWT.

Semoga ALLAH senantiasa membimbing kita,dan memberi hidayahnya agar kita tetap dalam keadaan iman dan bertakwa kepada-Nya, hingga ajal menjemput kita..Aamiin

Aamiinkan doa ini saudaraku.

Allahumma ya ALLAH tanamkan di hati kami perasaan selalu rindu kepada-Mu,ingatkanlah selalu kami tentang dahsyatnya hari akhirat-Mu agar hamba tidak tertipu dengan kesenangan dunia sesaat ini, ya ALLAH, ya Tuhan kami,penguasa hati kami,tetapkanlah hati kami dalam taqwa dan istiqomah agar tetap di jalan-Mu sampai akhir hayat nanti.

Aamiin ya Rabbal'alamin

Semoga segala apa yang sudah menjadi doa dan hajat kita segera dikabulkan ALLAH dan segera dapat panggilan ALLAH untuk berkunjung dan menunaikan ibadah haji ke mekkah..Aamiin

Marilah kita berdoa,bermunajat kepada ALLAH.

Semoga ALLAH mengampuni kita dan menghapuskan kita dari segala dosa yang telah lalu.

Ya ALLAH,
Ampunilah semua dosa-dosa kami,baik sengaja atau pun tidak, berkahilah kami,ramahtilah kami,berikanlah kami hidayah-Mu agar kami senantiasa dekat kepada-Mu hingga akhir hayat.

Aamiin ya Rabbal'alamin....

3 Responses to "Seuntai Nasehat Untuk Wanita"

  1. sama mase, rasax bertahun2 tk ktemu
    q synk masesepenuh hatiq ini
    terimalah cintaq mase ya
    cuekin dia hilangkan dya dr ingatan mase...dn cintailah aq

    BalasHapus
  2. ndak isa...
    jangan...ya Alloh...

    BalasHapus